Resep Mie Ayam Bakso yang Cukup Mudah Dibuat Sendiri Dirumah

resep mie ayam bakso

Terima kasih telah berkunjung ke artikel kami pada artikel kali ini saya akan membahas tentang Resep Mie Ayam Bakso yang Cukup Mudah Dibuat Dirumah, yang sebelumnya saya telah membahas tentang Resep bakso Beranak Enak dan Lezat.

Sejarah Mie Ayam

resep mie ayam bakso

Mi atau mie adalah adonan tipis dan panjang yang telah digulung, dikeringkan, dan dimasak dalam air mendidih. Istilah ini juga merujuk kepada mi kering yang harus dimasak kembali dengan dicelupkan dalam air.

Orang Italia, Tionghoa, dan Arab telah mengklaim bangsa mereka sebagai pencipta mi, meskipun tulisan tertua mengenai mi berasal dari Dinasti Han Timur, antara tahun 25 dan 220 Masehi. Pada Oktober 2005, mi tertua yang diperkirakan berusia 4.000 tahun ditemukan di Qinghai, Tiongkok.

Sesuai catatan sejarah, mie pertama kali dibuat di daratan China sekitar 2000 tahun yang lalu pada masa pemerintahan Dinasti Han. Dari China, mie berkembang dan menyebar ke Jepang, Korea, Taiwan dan negara-negara di Asia Tenggara bahkan meluas sampai ke benua Eropa.

Di benua Eropa, mie mulai dikenal setelah Marco Polo berkunjung ke China dan membawa oleh-oleh mie. Namun, pada perkembangannya di Eropa mie berubah menjadi pasta seperti yang kita kenal saat Sesungguhnya seni menggiling gandum telah lebih dahulu berkembang di Timur Tengah, seperti di Mesir dan Persia.

Logikanya, mie juga mula – mula berkembang di sana dan diajarkan sebagai sebagai lembaran – lembaran tipis menyerupai mie.

Evolusi Mie

Pada awalnya mie diproduksi secara manual, baru pada tahuan 700-an sejarah mencatat terciptanya mesin pembuat mie berukuran kecil dengan menggunakan alat Evolusi pembuatan mie berkembang secara besar-besaran setelah T Masaki pada tahun 1854 berhasil membuat mesin pembuat mie mekanik yang dapat memproduksi mie secara massal.

Sejak saat itu, mie mengalami banyak perkembangan, seperti di China mulai diproduksi mie instant yang dikenal dengan nama Chicken Ramen dan di Jepang muncul Saparo Ramen (1962).

Dengan melihat sejarah mie di atas, dan melihat kondisi pasar saat ini, maka dapat dikatakan bahwa membuka usaha mie ayam adalah usaha yang cukup menarik untuk dijalankan di Indonesia. Hal tersebut dapat dilihat dari tingkat peminat mie ayam itu sendiri.

Oleh karena itu saya membuka Mie Ayam M. Nasokha ini sejak 15 tahun yang lalu yang bertempat di jalan Ariodillah. Awalnya saya berjualan menggunakan grobak dan hingga akhirnya saya mempunyai tempat sendiri dari warung dirumah, sekolah, hingga yang berada di sebelah MTS N 1 PLG ini.

Memang pada saat itu hanya kami yang menjual Mie Ayam di kompleks ini. Namun lambat laun mie ayam ini hanya bisa bertahan satu tempat saja yakni di jalan Ariodillah.

Karena tempat-tempat yang lain diperuntukkan kepada sanak saudara. Inilah tempat usaha saya satu-satunya. Walaupun demikian hasilnyapun cukup untuk kebutuhan rumah tangga, biaya anak sekolah dll.

Baca Juga : Resep Kuah Bakso ini Sederhana, Tapi Rasanya Luar Biasa!

Sejarah Makanan Bakso

Bakso memiliki akar dari seni kuliner Tionghoa-Indonesia.Bakso berasal dari kata Bak-So, dalam Bahasa Hokkien yang secara harfiah berarti daging giling di Tionghoa kebanyakan bakso terbuat dari daging babi.  namun kebanyakan penduduk Indonesia adalah muslim, maka bakso lebih umum terbuat dari daging halal seperti daging sapi, ikan, atau ayam.

Sekarang kebanyakan penjual bakso adalah orang Jawa dari Wonogiri dan Malang. Tempat yang menjadi pusat bakso adalah Solo dan Malang yang disebut Bakso Malang. Bakso Malang juga bakso Solo adalah masakan bakso yang disajikan dengan khas Jawa.

Bakso dari Tiongkok t berbeda dengan bakso Malang dan Solo. Bakso dari Tiongkok biasanya terbuat dari daging babi atau makanan laut dan warnanya agak kecoklatan serta bentuknya tidak bulat sekali. Sedangkan bakso dari Malang dan Solo terbuat dari daging sapi, berwarna abu-abu dan bentuknya bulat sekali.

Bakso udang atau resep bakso udang  juga dapat ditemukan di beberapa daerah indonesia pada umumnya di daerah pesisir.  disana cukup mudah untuk mendapatkan jenis udang yang segar segar.Bakso dari Tiongkok biasanya tidak disajikan dengan kuah melimpah berbeda dengan bakso Malang dan Solo yang disajikan dengan kuah melimpah.

Bakso Solo merupakan usaha turun temurun dari Bakso Wonogiri, karena banyak anak cucu yang menetap dan membuka usaha bakso di Kota Solo dan sekitarnya, terutama daerah perkotaan yang letaknya begitu strategis di pinggir jalan raya.

Nah itulah sejara bakso atau asal mula dari makanan bakso. Sebelum lanjut ke resep mie ayam bakso berikut ada  beberapa varian bakso yang ada di indonesia.

Varian Bakso yang Ada Di Indonesia

  1. Bakso urat adalah bakso yang diisi irisan urat atau tendon dan daging tetelan kasar
  2. Bakso tenis telur adalah bakso yang berukuran bola tenis berisi telur ayam rebus
  3. Bakso gepeng adalah bakso yang berbentuk pipih
  4. Bakso ikan adalah resep bakso yang berbahan dari daging ikan
  5. Bakso udang adalah resep bakso yang  berbahan dari udang
  6. Bakso Malang adalah hidangan bakso dari Kota Malang, Jawa Timur; lengkap dengan mi kuning, tahu, siomay, dan pangsit goreng.
  7. Bakso Ikan Ekor Kuning adalah bakso yang bahannya berasal dari ikan ekor kuning.
  8. Bakso Solo dan Bakso Wonogiri adalah hidangan bakso yang berasal dari Solo dan Wonogiri, bentuknya lebih kecil dari bakso Malang dan tidak selengkap bakso Malang.
  9. Bakso kejuadalah bakso resep baru berisi keju. berbeda dengan resep bakso udang goreeng
  10. Bakso bakar merupakan resep bakso dibakar langsung tanpa arang serta diolesi bumbu khusus dan disediakan bersama potongan ketupat dan kuah kaldu yang hangat dan bumbu kacang. Biasanya bumbunya dioles sebelum dibakar merupakan salah satu yang menentukan enak atau tidaknya bakso bakar.
  11. Bakso kerikiladalah resep bakso yang bahan daging relatif sama dengan bakso-bakso pada umumnya, namun ukuran bakso ini lebih kecil hingga disebut bakso kerikil.
  12. Bakso Balungan adalah resep bakso yang bahan dasarnya tulang. berbeda dengan resep bakso udang goreng, kalo ini dibuat dengan bahan dasarnya adalah tulang.
  13. Bakso Unyil adalah resep bakso yang bahan dasarnya daging sapi digiling tetapi ukuran bulatannya seukuran kelereng
  14. Bakso tahu goreng (disingkat Batagor)adalah resep bakso yang bahan dasarnya daging sapi; penyajian dikombinasi/dicampurkan dengan tahu goreng.

Kandungan Nutrisi Pada Mie Ayam

Mie ayam merupakan salah satu hidangan kuliner yang sangat umum di Indonesia. Sajian ini biasanya terdiri dari mie kuning dengan tambahan sayuran dan daging ayam serta jamur yang dipotong-potong dalam bentuk dadu dan telah dibumbui dengan aneka jenis rempah-rempah.

Pelengkap lain dalam sajian ini adalah kaldu ayam, sauce tomat, kecap, dan juga sambal. Salah satu hidangan populer masyarakat Cina ini banyak kita jumpai di berbagai rumah makan maupun di penjual-penjual pinggir jalan dengan harga yang relatif terjangkau oleh masyarakat kelas menengah ke bawah.

Mie ayam menjadi salah satu kuliner yang sangat digemari oleh berbagai kalangan. Cita rasa yang khas dan lezat menjadikan mie ayam sebagai salah satu jajanan yang laris manis di pasaran. Dari anak-anak hingga orang tua sangat menyukai makanan ini. Apalagi jika dikonsumsi dalam keadaan yang masih panas.

Kandungan Nutrisi

Dari penjelasan di atas kita bisa tahu bahwa mie ayam merupakan salah satu jenis kuliner yang memiliki kandungan nutrisi yang cukup lengkap, ada mie, sayuran hijau, jamur, dan juga ayam. Adapun kandungan nutrisi yang terdapat dalam semangkuk mie ayam antara lain adalah :

  • Kalori = 421 kal (21.05 %)
  • Lemak = 18,74 gram (29%)
  • Kolesterol = 105 mg (35%)
  • Sodium = 36 mg (2%)
  • Potasium = 143 mg (4%)
  • Karbohidrat = 46.21 gram (15%)
  • Protein = 16.7 gram (33%)
  • Vitamin A = 2%
  • Vitamin C = 2%
  • Kalsium = 2%
  • Zat Besi = 12%

Manfaat Mie Ayam

Sapa sih yang gak suka mie ayam gengs? Paduan Mie kuah kaldu ayam dicampur dengan beberapa sayuran dan rasanya itulo kalau masuk ke mulut,rasanya lembut dan menggugah slera banget. Dan kamu perlu tahu nih apa aja sih manfaat dari mie ayam. Kalo kamu penggemar mie ayam , wajib tahu.

1. Meningkatkan Imun Tubuh

Tahukah kamu kandungan Mineral yang terdapat pada mie ayam . Mineral sangat penting untuk kebutuhan dalam tubuh kita. Kandungan mineral ke tubuh berguna tuk menangkal berbagai macam penyakit yang menyerang. Buat kamu yang sedang flue,ada baiknya mengkonsumsi Mie ayam.

2.Menghilangkan Stress

Di balik kegurihan mie ayam ternyata terdapat kandungan B5 atau asam pantotenat yang memberikan efek tenang pada tubuh. Jadi bila kamu penat dan lagi banyak pikiran, Mie ayam cocok banget buat opsi makanan kamu.

3. Mencegah Kanker

Tahu ga sih Ayam yang terdapat pada mie ayam mengandung senyawa Niacin yang terdapat dalam bagian Vitamin B yang dipercaya mampu memerangi kanker. Niacin juga menghindari kerusakan DNA yang menjadi penyebab kanker.

4. Meningkatkan Metabolisme Tubuh

Kandungan Vitamin B Kompleks (B6) terbukti sangat ampuh mendorong enzim dan proses metabolisme yang menjaga kesehatan pembuluh darah,sumber energi dan membakar kalori dalam tubuh.

5. Mengontrol berat badan

Kandungan rendah yang ada pada mie mampu mengontrol berat badan loh. Kita perlu menghitung kalori yang tepat buat tubuh, bila kamu seorang pekerja keras, baik bila kamu memilih  mie ayam sebagai asupan makan kamu.

6. Menyehatkan Tulang

Kandungan sawi di dalam mie ayam jugamemiliki kandungan Vitamin K yang baik. Tahukah kamu dalam vitamin K mampu memperkuat Tulang. Karena vitamin K mengubah protein matriks protein pada tulang. Meningkatkan penyerapan kalsium dan terbukti mampu mengurangi ekreksi kalsium.

7. Menyehatkan Kulit

Vitamin C yang terdapat pada Sawi di mie ayam sangat baik untuk menyehatkan kulit juga lo. Vitamin C pada mie ayam mampu mencerahkan sel kulit kita. Selain itu Kandungan Vitamin C pada sawi mie ayam mampu memelihara kolagen dan juga membangun struktur pada kulit kita.
Ternyata selain terkenal akan cita rasanya yang khas, Mie ayam juga mempunyai manfaat yang cukup banyak ya gengs. Boleh nih makan mie ayam biar sehat.

Resep Mie Ayam Bakso

Resep dan Cara Membuat Sajian Sedap Mie Ayam Bakso yang Enak Aneka Resep Mie Ayam Bagi anda pecinta olahan mie ayam pasti tidak asing dengan istilah mie ayam bakso. Mie ayam bakso merupakan Maskan mie ayam yang dibuat dengan menambahkan bakso ke dalam resepnya.

Bakso adalah salah satu makanan  yang paling diminati pecinta mie ayam. Rasanya yang kenyal dan unik berpadu dengan kuah gurih dan lezat dari kuah mie ayam memang sangat pas dan menggoda selera banyak orang.

Mie ayam bakso sangat mudah ditemui dari pedagang keliling maupun di banyak warung bakso atau mie ayam di Indonesia, namun bagi anda yang tertarik ingin mencoba membuat mie ayam bakso ini di rumah, kalian bisa mengikuti resep serta panduan cara mudah membuat mie ayam bakso berikut ini.

Tidak perlu terlalu repot sebab caranya terhitung mudah dan cukup praktis. Berikut resep dan cara membuatnya.

Resep Mie Ayam Bakso Enak dan Lezat

resep mie ayam bakso

Bahan Bahan Resep Mie Ayam Bakso

  • 200 gr mie telur
  • 500 ml air
  • 1 sdm minyak wijen
  • 2 sdm Kecap asin
  • ¼ sdt merica bubuk

Bahan Tumisan Ayam

  • 200 gr daging ayam cincang
  • 4 siung bawang putih yang diiris halus
  • 1 sdt saus tiram
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt merica bubuk
  • 1 sdm minyak wijen

Kuah Mie Ayam

  • 10 butir bakso Sapi
  • 1 ikat daun sawi hijau,
  • cincang kasar 2 siung bawang putih,
  • cincang ½ sdt jahe parut Garam secukupnya
  • ½ sdt Merica bubuk
  • 1 sdt minyak wijen
  • 750 ml kaldu Daun bawang,
  • iris tipis Seledri,
  • iris tipis Bawang goreng secukupnya
  • Pelengkap Pangsit goreng secukupnya
  • Sambal secukupnya

Resep Sajain Mie Ayam Bakso

  1. Tumis bawang putih dan jahe di atas wajan panas dengan menggunakan minyak wijen. Tuangkan kaldu yang telah dipersiapkan,lalu didihkan.
  2. Masukan bakso, garam, merica bubuk hingga matang. Jangan lupa masukan juga irisan daun bawang dan seledri serta bawang goreng secukupnya ke dalm kuah.
  3. Angkat kemudian sisihkan.

Resep Membuat Tumisan Ayam

  1. Panaskan wajan kemudian tuangkan minyak wijen.
  2. Tunggu hingga panas, kemudian masukan bawang putih, dan tumis hingga tercium aroma harum.
  3. Masukan ayam ke dalam tumisan, kemudian aduk kembali hingga merata.
  4. Tambahkan saus tiram, garam, merica bubuk, garam. Masak hingga matang kemudian angakat dan sisihkan.

Resep Membuat Mie Ayam

  1. Campur minyak wijen, kecap asin dan merica bubuk dalam mangkok saji dengan takaran secukupnya, kemudian aduk.
  2. Rebus air hingga mendidih kemudian rebus mie serta sawi hijau hingga matang kemudian angkat dan tiriskan.
  3. Masukan mie ke dalam mangkok kemudian aduk merata dengan bumbu yang sebelumnya telah dimasukan. Tambahkan tumisan ayam, serta bakso di bagian atasnya.
  4. Kemudian siram dengan bumbu kuah yang sudah anda buat. Tata mie ayam anda dengan menggunakan pangsit. Jangan lupa tambahkan sambal bagi anda yang menyukai pedas

Nah, mudah kan kalian bisa coba sendiri dirumah jika kalian suka dengan resep mie ayam bakso ini jangan lupa untuk share kepada adik, kakak, sodara, ayah, ibu, kakek, nenek, teman teman kalian semua ataupun orang yang anda kenal agar resep ini bisa dirasakan dan bisa dibuat oleh semua orang.

kemungkinan itu saja yang bisa saya sampaikan jika ada sepatah dua kata yang tidak berkenan mohon dimaklumi dan di maafkan. Terima kasih telah berkunjung keartikel kami semoga bermanfaat dan sampai jumpa di artikel selanjutnya.