Peluang Basah…! Cara Membuat Bakpia Basah Hilangkan Resah

Cara Membuat Bakpia Basah

Berbicara tentang cara membuat bakpia basah pasti secara otomatis kita tertuju pada satu kota yang terkenal dengan kota pelajar dan budayanya. Ya, Jogja, itulah kota yang mempunyai sebuah makanan khas yang bernama bakpia.

Karena setiap orang yang datang ke Jogja tidak terasa lengkap dan afdol sebelum membawa oleh-oleh bakpia. Meskipun Jogja terkenal dengan oleh-oleh bakpia yang khas ini, tapi apakah benar bakpia memang merupakan makanan asli dari Jogja? Nah pada artikel ini kami akan membahas asal-usul bakpia dan cara membuat bakpia basah, serta analisa usaha bakpia.

Sejarah Bakpia

Bakpia menurut sejarah dan berdasarkan cerita yang berkembang di masyarakat adalah sebuah makanan yang berasal dari Tiongkok. Nama aslinya di Tiongkok itu adalah Tou Luk Pia yang artinya sebuah kue atau makanan yang berisi daging. Nah sedangkan kita sebagai orang Indonesia lebih mengenalnya dengan sebutan bakpia yang merupakan makanan khas dari Jogja.

Resep bakpia dan cara membuat bakpia di Indonesia sendiri sudah mengalami modifikasi baik dari segi isi bakpia itu, maupun dari cara pembuatannya. Isi bakpia sekarang ini sudah tidak lagi menggunakan daging, tapi diganti dengan menggunakan isi seperti kacang ijo, keju, ketela/ubi, coklat, dan sebagainya. Bakpia itu juga cenderung memiliki rasa dasar manis seperti masakan khas Jogja lainnya yang manis-manis.

Resep Bakpia Pathok

Di Jogja, bakpia pada awalnya diproduksi sendiri oleh seorang warga Tiongkok yang berdomisili di daerah Pathuk, Jogja. Kemudian dia mengemas bakpia itu menggunakan ‘besek’, yaitu wadah tradisional yang terbuat dari anyaman bambu. Karena permintaan pada saat itu semakin pesar dan ramai, banyak warga yang berasal dari daerah Pathuk, Jogja, juga belajar cara membuat bakpia dan turut serta memproduksinya dan juga mulai berinovasi dengan mengemasnya menggunakan wadah dosbox yang diberi merek berdasarkan nomor rumah yang memproduksi bakpia itu.

Nah maka dari itu sampai saat ini kita mengenal bakpia itu adalah makanan khas Kota Jogja. Sekarang ini sudah banyak sekali produsen bakpia di berbagai daerah di Jogja, ada sekitar ratusan produsen bakpia berlomba-lomba menawarkan olahan bakpia mereka. Karena memang sudah banyak orang yang paham cara membuat bakpia, jadi mereka mulai berani menawarkan produk bakpia mereka masing-masing.

Jadi, bakpia dan Jogja saat ini sudah tidak bisa dipisahkan karena icon bakpia yang begitu melekat dengan Jogja. Kalau Anda mau mencari bakpia di Jogja sudah tidak sulit karena hampir di setiap sudut kota bisa Anda temukan berbagai macam toko yang menjual bakpia.

Aneka Resep Bakpia

Berbicara tentang bakpia, pada intinya bakpia itu terbuat dari bahan-bahan yang cukup sederhana dan mudah ditemukan, seperti tepung terigu, vanilla, gula, dan campuran bahan lainnya. Yang membedakan hanyalah isi dari bakpia itu, tergantung kita mau memberikan isi kacang hijau, keju, ketela, coklat, dan lain sebagainya.

Tapi bakpia yang terkenal di Jogja memiliki dua jenis yang sering dijajakan di tempat oleh-oleh, yaitu bakpia kering dan bakpia basah. Kedua jenis bakpia itu memiliki cita rasa tersendiri, tapi cara membuat bakpia basah dan kering ini hampir sama.

Macam-macam Rasa Bakpia

Bakpia saat ini tersedia dalam berbagai macma cita rasa yang bisa untuk kita nikmati, tentunya rasa-rasa itu memiliki ciri khasnya masing-masing. Ada rasa coklat, keju, ketela, ubi ingu, kacang hijau, durian, dan lain sebagainya. Semua itu tujuannya adalah sebagai sebuah inovasi agar konsumen tidak cepat bosan dengan olahan bakpia.

Resep bakpia pathok dengan isi kacang hijau adalah salah satu olahan isi bakpia yang paling banyak dicari bagi kalangan pemburu oleh-oleh bakpia di Jogja. Karena dibandingkan dengan rasa yang lain, bakpia isi kacang hijau ini memiliki cita rasa yang khas, jadi banyak orang yang menilai kalau bakpia kacang hijau ini adalah bakpia yang orisinil dari awal mulanya datang ke Indonesia.

Kalau dilihat dan dirasakan memang rasa bakpia kacang hijau itu terasa lebih lembut dan legit dibanding olahan bakpia yang lainnya sehingga ini menarik bagi konsumen. Maka dari itu, biasanya bakpia dengan rasa kacang hijau ini mempunyai harga yang lebih mahal dari pada bakpia yang launnya.

Cara Membuat Bakpia Basah

Resep bakpia selanjutnya yang laris dipasaran adalah resep bakpia isi ubi ungu, ubi ungu menjadi salah satu rasa alternatif yang juga mulai mendapatkan tempat bagi kalangan konsumen. Mungkin karena ubi ungu yang mempunyai khasiat bagus untuk kesehatan maka banyak kalangan yang mencari bakpia isi ubi ungu. Secara tekstur, rasa yang dihasilkan dari bakpia isi ubi ungu ini cukup legit dilidah kita dan rasa ubi tidak terasa serasa kita tidak menyangka bahwa isi dari bakpia tersebut adalah ubi ungu. Nah bagi Anda yang ingin mencari rasa alternatif dari bakpia bisa mencoba bakpia isi ubi ungu ini.

Cara Membuat Bakpia Basah

 

Selain bakpia isi kacang hijau dan ubi ungu, masih ada banyak inovasi bakpia lainnya seperti bakpia rasa keju, rasa yang dihasilkan dari bakpia rasa keju ini juga terasa legit dan gurih, serta mempunyai cita rasa sendiri dibanding dengan bakpia lainnya. Ada lagi bakpia rasa coklat yang juga menjadi pilihan bagi Anda dalam berburu bakpia, apalagi coklat sudah sangat familiar di lidah kita, jadi bisa menjadi pilihan utama bagi para pecinta coklat. Selain itu juga ada bakpia rasa durian yang tentunya memiliki cita rasa buah durian untuk menyasar bagi kalangan yang suka durian untuk mencoba bakpia isi durian.

Cara Membuat Bakpia Basah

Sekilas Tentang Bakpia Basah

Bakpia basah memang merupakan salah satu jenis kue atau cemilan yang cukup populer, terutama di Kota Jogja, karena memang disanalah pusat dan asal dari bakpia. Bakpia ini banyak disukai oleh masyarakat karena memang memiliki cita rasa yang manis legit dengan tekstur kue yang lebih empuk sehingga membuat banyak orang yang suka, mulai dari anak-anak sampai orang dewasa.

Cara penyajian kue bakpia ini biasanya disajikan dengan secangkir minuman teh hangat, jadi akan menambah kenikmatannya. Jenis bakpia basah ini juga sering dijadikan sebagai cemilan pengganjal perut sebagai pengganti nasi.

Bakpia basah saat ini sudah banyak dijual di berbagai tempat perbelanjaan, pasar tradisional, toko kue, dan juga supermarket. Cara membuat bakpia basah sendiri terbilang cukup mudah dan bahan baku yang dibutuhkan pun juga bisa didapatkan di toko-toko kue terdekat.

Kalau Anda mau mencoba membuat olahan bakpia basah sendiri di rumah, Anda bisa melakukannya dengan mengetahui cara membuat bakpia basah yang tepat, apalagi cara membuat bakpia basah ini juga sangat mudah. Bakpia basah ini juga memiliki peminat yang sangat banyak di kalangan masyarakat, mulai dari anak-anak, remaja, sampai orang dewasa pn juga suka dengan sajian kue.

Resep Bakpia Pathok

Tingginya penggemar olahan kue bakpia basah di kalangan masyarakat ini membuat peluang usaha bakpia basah cukup menguntungkan. Usaha bakpia basah ini juga bisa mendatangkan keuntungan yang cukup besar, karena bakpia basah cukup banyak dicari oleh masyarakat, terutama para wisatawan yang ingin mencicipi kenikmatan kue khas Kota Jogja ini. Apalagi cara membuat bakpia basah ini cukup mudah.

Pilihan menekuni bisnis bakpia basah ini memang menjadi salah satu pilihan yang tepat dan menjanjikan untuk dijalankan. Kalau Anda tertarik dan mau mencoba menerjuni bisnis bakpia basah ini, Anda perlu memperhatikan beberapa tips dengan menentukan target pemasarannya. Dengan menentukan target pemasaran ini maka Anda jadi lebih gampang dalam memasarkan olahan bakpia basah buatan Anda dan menjadikan bisnis yang dijalankan bisa berjalan dengan lancar.

Baca juga Cara Membuat Pastel Basah Isi Dan Kering Yang Lezat.


Cara Membuat Bakpia Basah

Bahan Kulit:

  • 500 gr tepung terigu
  • 75 gr mentega
  • 1 bungkus ragi instan
  • 250 ml air hangat
  • 1 sdt garam
  • 100 gr gula pasir

Bahan Isi:

  • 250 gr kacang hijau
  • 125 gr gula pasir
  • 1/2 sdt vanilla bubuk
  • 3 sdm minyak goreng
  • 1/2 sdt garam

Cara Membuat Bakpia Basah

  1. Langkah pertama yang dilakukan adalah membuat bakpianya terlebih dahulu. Caranya itu dengan merebus kacang hijau sampai empuk, lalu angkat dan tiriskan kacang hijaunya, kemudian dihaluskan. Setelah itu, masak bersama minyak, serta masukkan gula pasir, garam, dan vanilla. Aduk sampai kacang hijau terlihat kering. Kalau sudah, angkat dan dingingkan.
  2. Langkah kedua yaitu pembuatan kulit. Caranya itu masukkan tepung, ragi, dan gula pasir ke dalam wadah, kemudian masukkan air hangat secara perlahan, lalu uleni sampai adonannya menjadi rata. Lalu tambahkan mentega/margarin dan garam, kemudian diuleni lagi sampai adonannya menjadi kalis. Setelah itu bentuk adonan menjadi bola-bola kecil dan diamkan selama kurang lebih 45 menit.
  3. Setelah itu, kempiskan adonan kacang hijau dan dibagi masing-masing 30 gram, kemudian adonan dibulatkan dan didiamkan lagi selama 30 menit. Kalau sudah, kempiskan adonan dan isi dengan bahan isi kacang hijau. Kemudian dibulatkan lagi dan biarkan 15 menit sebelum adonan di oven pada suho 200 derajat Celcius selama kurang lebih 10 menit.
  4. Kalau sudah keluarkan bakpia basahnya dari oven bakpia, kemudian balik dan masukkan ke dalam oven lagi dan panggang selama 5 menit. Lalu angkat dan dinginkan sebentar.
  5. Kue bakpia basah siap untuk Anda sajikan.

 


Analisa Usaha Bakpia Basah

Asumsi Lama Pemakaian

  • Etalase 5 tahun
  • Pisau 3 tahun
  • Panci 4 tahun
  • Ember 3,5 tahun
  • Wadah 3,5 tahun
  • Mesin Oven Bakpia 4 tahun
  • Kompor dan tabung gas 4 tahun
  • Meja dan kursi 4,5 tahun
  • Nampan dan serbet 2,5 tahun
  • Peralatan tambahan lain 2 tahun

Investasi

 

Barang Nilai
Etalase/gerobak Rp 1.318.800,-
Pisau Rp 33.300,-
Wadah Rp 126.500,-
Panci Rp 131.500,-
Ember Rp 115.110,-
Mesin oven bakpia Rp 300.000,-
Kompor dan tabung gas Rp 278.500,-
Meja Rp 123.100,-
Kursi Rp 119.300,-
Nampan dan serbet Rp 58.900,-
Peralatan tambahan lain Rp 64.600,-
Jumlah Investasi Rp 2.669.600,-
[/fusion_table]

Biaya Operasional per Bulan

[fusion_table]
Biaya Tetap Nilai
Penyusutan gerobak/etalase 1/60 x Rp 1.318.800,- Rp 21.980,-
Penyusutan pisau 1/36 x Rp 33.300,- Rp 925,-
Penyusutan wadah 1/42 x Rp 126.500,- Rp 3.012,-
Penyusutan panci 1/48 x Rp 131.500,- Rp 2.740,-
Penyusutan ember 1/42 x Rp 115.100,- Rp 2.740,-
Penyusutan mesin oven bakpia 1/48 x Rp 300.000,- Rp 6.250,-
Penyusutan kompor dan tabung gas 1/42 x Rp 278.400,- Rp 6.629,-
Penyusutan meja 1/54 x Rp 123.100,- Rp 2.280,-
Penyusutan kursi 1/54 x Rp 119.300,- Rp 2.209,-
Penyusutan nampan dan serbet 1/30 x Rp 58.900,- Rp 1.933,-
Penyusutan peralatan tambahan lain 1/24 x Rp 64.600,- Rp 2.692,-
Gaji karyawan Rp 700.000,-
Total Biaya Tetap Rp 753.389,-
[/fusion_table]

Biaya Variabel

[fusion_table]
Biaya Variabel Nilai
Tepung terigu Rp 25.000,- x 30 Rp 750.000,-
Mentega Rp 1.000,- x 30 Rp 30.000,-
Ragi instan Rp 6.700,- x 30 Rp 201.000,-
Air hangat Rp 4.300,- x 30 Rp 129.000,-
Garam Rp 1.500,- x 30 Rp 45.000,-
Gula pasir Rp 12.000,- x 30 Rp 360.000,-
Kacang hijau Rp 16.000,- x 30 Rp 480.000,-
Vanilla bubuk Rp 4.000,- x 30 Rp 120.000,-
Minyak goreng Rp 1.000,- x 30 Rp 30.000,-
Biaya sewa tempat Rp 14.600,- x 30 Rp 438.000,-
Biaya listrik dan air Rp 15.800,- x 30 Rp 474.000,-
Total Biaya Variabel Rp 3.057.000,-
[/fusion_table]

Total Biaya Operasional
Biaya Tetap + biaya variabel = Rp 3.757.000,-

Pendapatan per Bulan
77 buah x Rp 2.000,- = Rp 154.000,-
Rp 154.000,- x 30 hari = Rp 4.620.000,-

Lama Balik Modal

Total investasi : keuntungan
Rp 2.669.600 : Rp 863.000,- = 3 bulan

Jadi, kesimpulan dari hitungan analisa usaha bakpia basah diatas adalah dengan pengeluaran modal sebanyak Rp 2.669.600,- dikeluarkan untuk biaya pembelian peralatan investasi. Serta alokasi penggunaan biaya sejumlah Rp 753.389,- untuk biaya tetap dan untuk biaya variabelnya sendiri berjumlah Rp 3.057.000,- dan untuk biaya operasionalnya berjumlah Rp 3.757.000,-.

Dari hasil perhitungan analisa usaha bakpia basah diatas mampu menjual olahan bakipa basah sebanyak 77 buah, dan untuk harga per buah atau per biji bakpia basah ditentukan seharga Rp 2.000,-. Untuk itu rata-rata dari hasil peroleh penjualan olahan bakpia basah ini mampu mendapatkan keuntungan sebesar Rp 180.000,- per hari. Tapi kalau usaha bakpia basah diatas dihitung dalam waktu bulanan, jadi perolehan keuntungan per bulannya sebesar Rp 863.000,-. Usaha bakpia basah ini mampu mengembalikan modal balik selama kurung waktu 3 bulan.

Bagaimana pun juga, bakpia sudah menjadi sebuah makanan khas dari Jogja sehingga bakpia ini akan terus melegenda serta resep bakpia itu akan terus menerus diturunkan dari satu generasi ke generasi selanjutnya, jadi makanan khas Jogja ini tidak akan musnah ditelan zaman.

Banyak di kalangan masyarakat yang terpikat dengan legitnya bakpia karena tekstur lembut dan rasa manisnya yang pas di lidah sehingga bakpia selalu dicari bagi kalangan wisatawan yang berkunjung ke Jogja. Tidak hanya bagi wisatawan, bahkan banyak warga Jogja sendiri yang menjadikan bakpia sebagai cemilan keseharian mereka dipadu dengan teh atau kopi hangat di pagi hari.

Demikian informasi mengenai Cara Membuat Bakpia Basah dan Peluang Usaha Bakpia Khas Jogja. Semoga ini bisa menjadi referensi bagi Anda kalau mau mencoba membuat bakpia buatan Anda sendiri, apalagi mengingat bakpia ini sudah menjadi salah satu cemilan yang melegenda, Anda bisa mendapatkan keuntungan yang banyak dari peluang usaha bakpia ini. Cara membuat bakpia basah ini juga mudah untuk dilakukan, jadi bagi Anda yang awam pun juga bisa membuatnya, tentunya dengan rasa yang nikmat. Selamat mencoba dan terima kasih.