127 Siswa Sudah Magang di Divisi Digital Marketing Rumah Mesin

Selama satu tahun terakhir terdapat 127 peserta yang magang di divisi Digital Marketing Rumah Mesin. Hingga akhir tahun 2019 ini sudah ada 35 instansi dari Sekolah Menengah Kejuruan dan juga Perguruan Tinggi yang mengirimkan siswa serta mahasiswa untuk magang di Digital Marketing Rumah Mesin. Mereka yang magang di Divisi Digital Marketing Rumah Mesin Jurusan Teknik Informatika, Ilmu Komunikasi, Manajemen Bisnis, Multimedia, Teknik Komputer Jaringan (TKJ), Rekayasa Perangkat Lunak (RPL), Design Komunikasi Visual (DKV).

Siswa SMKN 2 Kalianda dan Staff Digital Marketing

               Peserta magang berasal dari dalam DIY dan juga luar daerah. Beberapa instansi dari area DIY yang mengirimkan siswa magangnya antara lain SMKN 1 Bantul, SMK Muhammadiyah Playen, SMK Muhammadiyah 1 Yogyakarta, SMKN 2 Pengasih, SMKN 1 Sanden, SMK Nasional Berbah Sleman, SMK Muhammadiyah 1 Bantul, SMKN 2 Sewon, SMKN 2 Yogyakarta, SMKN 3 Kasihan Bantul (SMSR), Universitas Atma Jaya Yogyakarta, Akademi Seni Rupa dan Design MSD, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Universitas Kristen Immanuel Yogyakarta, Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta, Universitas Amikom Yogyakarta, dan Universitas Mercubuana Yogyakarta.

Testimoni Magang di Rumah Mesin

                Beberapa instansi berasal dari pulau Jawa, Sumatera, bahkan Sulawesi. Adapun instansi tersebut antara lain SMKN 2 Kalianda (Lampung), SMKN 1 Indramayu (Jawa Barat), SMK Telkom Purwokerto (jawa Tengah), SMK N 1 Banjar (Jawa Barat), SMKN 1 Cibadak Sukabumi (Jawa Barat), Intitut Teknologi Telkom Purwokerto (Jawa Tengah), SMK Modern Ngawi (Jawa Timur), SMKN 1 Lempuing Jaya Kabupaten Oki (Sumatera Selatan), SMK telkom Medan (Sumatera Utara), Universitas Negeri Padang (Sumatera Barat), STEI Tazkia Sentul Bogor (Jawa Barat), SMKN 2 Purbalingga (Jawa Tengah), SMKN 1 Karossa Mamuju Tengah (Sulawesi Barat), SMK Muhammadiyah Bandongan (Jawa Tengah), SMK Muhammadiyah 1 Muntilan (Jawa Tengah), dan Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon.

SMK Muhammadiyah 1 Yogyakarta dan staff Digital Marketing Rumah Mesin

                Perlu diketahui bahwa program magang di Rumah Mesin selain diperuntukkan di Divisi Digital Marketing juga di bagian produksi dengan jurusan permesinan dan jumlahnya disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan. Program Magang Rumah Mesin ini merupakan salah satu bentuk kontribusi kepedulian Rumah Mesin terhadap kemajuan pendidikan di Indonesia. Sehingga diharapkan ilmu yang diberikan dari Rumah Mesin dapat bermanfaat dan berguna untuk para siswa dan juga mahasiswa ke depannya saat memasuki dunia kerja maupun dunia usaha.

“Terima kasih kepada CV Rumah Mesin yang telah memberikan ilmu kepada saya selama 6 bulan. Salah satunya adalah ilmu SEO. Ilmu SEO tersebut dapat saya implementasikan untuk website saya sendiri. Dan alhamdulillah sekarang website saya sudah dapat menampilkan iklan adsense, sangat bermanfaat ilmunya. Harapannya kepada CV Rumah Mesin dapat lebih sukses lagi dan menjadi penyedia mesin nomor satu di Indonesia.” (Arif Nur W, SMKN 1 Banjar)

 “Ilmu yang saya dapatkan disini sangan banyak. Mulai dari belajar membuat artikel yang baik sesuai dengan algoritma Google supaya bisa masuk halaman pertama itu semua saya pelajari dan dapatkan di sini. Harapan untuk Rumah Mesin sendiri semoga lebih berkembang lagi terutama divisi Digital Marketing dan lebih baik lagi supaya ke depannya bisa menampung lebih banyak lagi siswa magang dari seluruh Indonesia.” (Yosef Bartolomeus Diaz, SMKN 1 Lempuing Jaya)