Cara Membuat Abon Ayam Suwir yang Lezat

Cara Membuat Abon Ayam Suwir

 

Abon ayam suwir adalah suatu jenis makanan kering yang di proses dengan cara di suwir-suwir, dibuat dari daging , pada umumnya cara pembuatan nya dengan cara , direbus, disayat-sayat, dibumbui, digoreng dan dipres. Abon sebenarnya merupakan produk daging awet yang sudah lama dikenal masyarakat.

Abon ayam  termasuk makanan ringan atau lauk yang siap saji. Produk tersebut sudah dikenal oleh masyarakat umum sejak dulu. Abon ayam suwir dibuat daridaging yang diolah sedemikian rupa sehingga memiliki karakteristik kering, renyah dan gurih. Abon menggunakan salah satu cara pengeringan dalam pengolahan bahan pangan yang bertujuan untuk memperpanjang masa simpan.

Usaha abon ayam suwir terbilang menguntungkan, abon ayam suwir adalah salah satu jenis abon yang banyak diminati di indonesia, untuk menjadikannya sebagai abon, di karena kan lezat dan mengandung gizi. Abon ayam suwir banyak di usahakan oleh industri rumah tangga, industri kecil, dan industri menengah, Usaha abon ayam suwir ini bisa mendapatkan keuntungan yang tinggi, karena abon ayam suwir, banyak diminati di indonesia.

Abon Ayam Suwir.

cara membuat abon ayam suwir yang lezat

Usaha abon ayam suwir bisa anda coba untuk meraih keuntungan di dunia bisnis, Abon ayam suwir merupakan makanan yang terbuat dari olahan yang disuwir, cincang, maupun dipotong kemudian dicampurkan bumbu-bumbu dapur dan penyedap rasa, setelah itu digoreng diatas minyak panas dan ditiriskan sampai kering.

Hal tersebut yang membuat kebanyakan abon yang dibuat terasa gurih serta tahan lama walaupun tidak dimasukkan ke lemari pendingin, daging ayam juga kerap kali dijadikan sebagai bahan dasar olahan abon karena selain enak, daging ayam juga mempunyai banyak protein yang sangat baik bagi tubuh manusia.

Manfaat Abon Ayam Suwir.

Berikut beberapa manfaat daging ayam :

  1. Meningkatkan nafsu makan.
  2. Membuat perut terasa kenyang lebih lama.
  3. Meningkatkan produksi sel darah merah.
  4. Meningkatkan peredaran darah.
  5. .Baik untuk kesehatan tulang.
  6. Mencegah anemia.
  7. Mencegah penumpukan kadar kolesterol dalam darah.
  8. Baik untuk perkembangan otot.
  9. Membantu tubuh dalam memproduksi hormon.

Ternyata bukan hanya mudah dibuat dan lezat buat dikonsumsi, abon ayam bisa juga memberikan manfaat yang banyak bagi kita terutama untuk kesehatan. Namun jangan hanya melihat manfaat-manfaatnya saja, kita juga harus memperhatikan kualitas daging ayam yang diolah untuk pembuatan abon.

Karena untuk mendapatkan manfaat-manfaat nya, kita harus memilih daging ayam yang segar dan berkualitas baik serta menghindari bagian daging ayam yang kurang baik untuk dikonsumsi seperti kulit ayam, pantat dan leher ayam.

Berikut Beberapa Resep Abon Ayam Suwir.

cara membuat abon ayam suwir

1. Resep Abon Ayam Suwir Biasa :

Bahan :

  • 250 gram daging ayam
  • 2 batang seledri
  • 2 batang sereh di geprek
  • 3 sendok makan kecap manis
  • secukupnya minyak goreng
  • 300 ml santan

Bumbu halus :

  • 3 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 ruas jari jahe
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 1 buah kemiri
  • 3 buah cabe rawit
  • secukupnya merica
  • secukupnya garam
  • secukupnya gula pasir

Cara Membuat :

  1. Rebus daging ayam+garam, kemudian suwir.
  2. Tumis bumbu halus bersama daun salam, jeruk, sereh.
  3. Masukkan daging ayam yang telah di suwir aduk-aduk lalu tambahkan santan, garam, gula, merica dan kecap. Aduk sampai kuah mengering, sisihkan.
  4. Panaskan minyak 5-6 sendok makan, tambahkan seledri yang telah di iris lalu tumis sampai kering.
    Abon ayam suwir siap di hidangkan.

2. Resep Abon Ayam Suwir Pedas

Bahan :

  • Daging ayam tanpa tulang 500 gram.
  • Daun salam 2 lembar Lengkuas 2 ruas jari, memarkan.
  • Serai 1 batang, memarkan.
  • Air kelapa 500 ml Daun jeruk 5 lembar, cincang halus Cabai rawit merah 25 buah.
  • Cincang halus Santan kental 150 ml .Minyak goreng 1 liter,untuk menggoreng.

Bumbu halus:

  • Bawang merah 6 butir.
  • Bawang putih 3 siung
  • Garam 1 sendok teh.
  • Gula merah 100 gram.
  • Cabai merah besar 10 buah.
  • Air asam jawa 2sendok teh.

Cara Membuat :

  1. Rebus ayam dengan daun salam, lengkuas, serai, dan air kelapa hingga lunak serta air kelapa menyusut,
  2. angkat lalu, suwir-suwir tipis daging ayam.
  3. Campur santan menggunakan air sisa rebusan ayam, daun jeruk, dan cabai rawit merah, serta suwiran ayam, masak di atas api yang kecil sambil diaduk-aduk hingga kuah mengering.
  4. Panaskan minyak, goreng abon dengan api kecil sambil diaduk-aduk hingga kering, angkat dan tiriskan.

3. Resep Abon Ayam Suwir Basah.

Bahan-bahan :

  • 1 kg daging ayam cincang.
  • 50 gram bawang merah.
  • 100 gram bawang putih.
  • 1 sdm ketumbar sangrai.
  • 1 sdt jinten sangrai 4 lembar daun salam
  • 6 cm langkuas.
  • 3 ruas kencur.
  • 10 butir kemiri goreng.
  • secukupnya garam.
  • secukupnya gula merah.
  • 1 butir kelapa tua ambil santan kental.

Cara Membuat :

  1. Daging ayam cincang cuci dengan saringan tiriskan.
  2. Haluskan semua bumbu kecuali salam, sere, dan lengkuas cukup digeprek saja.
  3.  Lalu rebus santan bersama bumbu halus aduk aduk jangan sampai santan nya pecah.
  4. Masukkan daging cincang beri gula merah aduk aduk sampai pas rasa manis asin nya terus diaduk sampai agak kering.
  5. Abon ayam basah siap disajikan/di hidangkan

4. Abon Ayam Suwir Kecap :

Bahan :

  • 1/4 kg daging ayam
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 batang sereh geprek
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 2 butir kemiri
  • 6 butir ketumbar
  • Gula pasir
  • Garam
  • Kecap manis
  • Minyak Wijen
  • Garlic powder

Cara Membuat :

  1. Kukus ayam, matang dan angkat, dinginkan, suwir, cincang halus. Sisihkan.
  2. Cuci bersih semua bumbu-bumbu.
  3. Haluskan bawang putih, bawang merah, dan ketumbar, dan kemiri.
  4. Tumis dengan 1 sdt unsalten butter jangan terlalu lama, tambahkan sedikit air.
  5. Bumbui dengan garam, gula pasir, minyak wijen, bumbu bawang putih, sereh, daunan, dan kecap manis.
  6. Masukkan ayam cincang, aduk sampai semua tercampur rata, masak hingga bumbu benar-benar meresap, matikan lalu sajikan.

5. Ketan Bumbu Abon Ayam Suwir

Bahan :

  • 100 gram beras ketan
  • 50 gram abon ayam suwir
  • 50 gram kedelai bubuk
  • 1 sdt bubuk paprika
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula
  • Secukupnya daun mint

Cara membuat :

  1. Rebus ketan di bumbui garam dan gula, hingga setengah matang, lanjutkan menanak dengan sistem kukus.
  2. Siapkan bubuk kedelai, ambil ketan sesendok dan baluri dengan kedelai bubuk sambil di tekan membentuk bulatan, lakukan hingga selesai
  3. Beri abon ayam yang sudah di campur bubuk paprika
  4. Tambah daun mint atau bisa di ganti seledri kemangi sebagai rasa dan mempercantik sajian

Ciri-Ciri Abon yang Bagus.

Perhatikan tekstur serat-serat dagingnya mudah terlihat, maka abon tersebut mengandung banyak ikan atau daging.Sebaliknya, jika terlihat tekstur nya bubuk dan tidak terlihat serat, maka terdapat sebagian besar, bahan campuran lain di dalamnya yang membuat  abon tidak memiliki cita rasa daging atau ikan.

Lihatlah warnanya. Hanya melihat sekilas saja, bisa diketahui apakah abon ayam tersebut diproses dengan cara yang betul atau tidak. Warna dari abon ayam berkualitas baik adalah coklat keemasan dan tidak kusam.

Jangan lupa lihat dengan cermat apakah ada banyak terlihat cairan atau minyak di permukaan atau didasar kemasan. Jika terlihat cairan, maka artinya proses pengeringan nya tidak menyeluruh. Hal ini dapat mengakibatkan abon lekas basi dan selain itu pun, timbangan abon menjadi lebih berat karena adanya kelembaban tersebut.

 Tujuan untuk meningkatkan mutu organoleptik dan cita rasa dalam pengolahan abon ditambah dengan rempah-rempah. Penambahan ini juga berfungsi sebagai pengawet alami. Beberapa rempah yang sering digunakan dalam pengolahan abon yakni bawang merah dan bawang putih, garam, ketumbar, gula merah serta lengkuas.

Manfaat Bahan Dasar Pada Pembuatan Abon.

1. Manfaat Bawang :

Bawang berfungsi sebagai pemberi aroma dan juga rasa pada makanan. Yang menimbulkan aroma pada bawang adalah senyawa sulfur yang dapat menimbulkan bau jika sel bawang merah mengalami kerusakan/busuk. Selain pemberi aroma bawang merah juga berfungsi sebagai pengawet alami karena mengandung efek anti bakteri dari senyawa alliin atau alisin yang akan diubah menjadi asam amunia, pirovat dan allisin anti mikroba yang bersifat bakterisidia.

2. Manfaat Garam :

Fungsi garam dalam produk olahan daging adalah sebagai cita rasa, penghambat pertumbuhan mikroorganisme, meningkatkan daya mengikat  air selama proses pemasakan, dan dapat mengurangi denaturasi mioglobin pada penambahan 2 g/100 g daging.

Garam berfungsi untuk meningkatkan daya simpan, karena dapat menghambat pertumbuhan organisme pembusuk.Penambahan garam pada produk kering sebaiknya tidak kurang dari 2%, karena konsentrasi garam yang kurang dari 1,8% akan menyebabkan rendahnya protein yang terlarut.

Menyatakan bahwa, pemberian garam bisa menjaga keamanan untuk pangan secara mikrobiologi,selain itu garam merupakan bahan yang penting dalam pengolahan daging, memiliki kontribusi dalam daya ikat air, ikatan, warna, lemak dan rasa. Penambahan garam dapat meningkatkan ion-ion tembaga, mangan dan besi.

Ion-ion  berfungsi sebagai katalis dalam reaksi ketengikan. Senyawa ketengikan yang terbentuk akan bereaksi kepada asam amino. Reaksi antara ketengikan dan asam amino disebabkan karena adanya ion logam, di dalam garam dapat membentuk pirazin yang membentuk reaksi antara asam amino dengan ketengikan.

3. Manfaat Gula Merah :

Mencegah Penyakit Anemia. Gula aren mengandung zat besi yang cukup penting untuk pembentukan sel darah merah. Mempercepat peredaran darah dan menyokong Siklus haid. Meningkatkan daya tahan tubuh. Menjaga kadar kolesterol dalam tubuh.

Selain itu, ada pula kandungan sejumlah zat filonutrien seperti, flavonoid, folivenol, antosianin serta antioksidan. Zat-zat filonutrien tersebut dapat meningkatkan kekebalan tubuh, menambah energi pada tubuh, serta menangkal zat kanker.

4. Manfaat Ketumbar :

Ketumbar merupakan salah satu makanan dan tanaman herba yang kaya oleh nutrisi. Bukan cuma bisa langsung dikonsumsi sebagai makanan atau lalapan, tetapi ketumbar bisa juga diolah menjadi jamu atau teh herbal.

Hal ini disebabkan oleh beragam nutrisi yang terdapat dalam air ketumbar yang baik untuk kesehatan tubuh, seperti kalsium, fosfor, kalium, magnesium, zat besi, folat, serta vitamin B, vitamin A, vitamin C, vitamin E, dan vitamin K.

Tak hanya itu, ketumbar dan air ketumbar juga kaya senyawa antioksidan, seperti plavonoid, karetonoid, tokoferol, tanin, antosianin, lutein, quercetine, zeaxanthin.

5. Manfaat Lengkuas :

Ternyata lengkuas memiliki manfaat yang begitu banyak yaitu meminimalisir radikal bebas, menghilangkan jerawat, mengurangi resiko kanker, mencegah penuaan dini, membunuh dan menghambat virus dan bakteri, meningkatkan kesehatan rambut, menurunkan kadar gula darah dan kolestrol, meningkatkan kesuburan pria, melindungi dari infeksi, mengatasi radang sendi/pegal. meredakan pernapasan seperti batuk, pilek dan asma. Mengkonsumsi air rebusan lengkuas juga dapat membantu meningkatkan aliran darah yang baik untuk kesehatan jantung dan organ lainnya.

Mesin Pembuat Abon yang Efisien

Mesin abon merupakan alat  yang mampu melakukan pekerjaan dengan cepat dan cermat, yang berfungsi untuk memasak, membuat atau memproduksi abon dari berbagai bahan masakan. Dalam membangun usaha abon ayam, anda juga perlu menggunakan mesin abon, karena jika kita menggunakan mesin kita tidak akan kewalahan saat membuat abon ayam dengan jumlah yang banyak, mesin ini juga mudah di gunakan, jadi sangat cocok untuk anda yang merintis usaha abon.

Mesin Pembuat Abon

Mesin Abon Merupakan sebuah alat yang berfungsi untuk memasak atau membuat atau memproduksi abon dari berbagai masakan.

Hadirnya mesin rangkaian abon adalah solusi bagi anda yang sedang merintis usaha penjualan abon karena mesin ini berguna untuk memproduksi abon mulai dari pemasakan daging hingga peniris minyak sebagai tahap akhir pembuatan abon.

 

Tinggalkan Balasan

Tertarik Dengan Mesin Kami? Hubungi kami sekarang, atau Anda dapat berdiskusi dengan kami :