Cara Membuat Bawang Goreng Renyah Tanpa Tepung

cara membuat bawang goreng tanpa tepung

Bawang goreng adalah salah satu cemilan yang dibuat dari bawang merah yang digoreng sampai renyah dan juga garing. Umumnya bawang goreng dijadikan topping beragam makanan, seperti nasi goreng, nasi uduk, bakmi goreng, sampai ketupat lebaran.

Tekstur renyah garing dan aroma yang wangi membuat ketupat lebaran semakin enak dan lezat. Terlebih dicampur dengan opor dan juga sayur yang gurih.

Bawang goreng yang enak merupakan bawang goreng yang memiliki teksturnya garing dan bisa tahan lama atau tidak mudah melempem. Adapun bawang goreng yang digoreng tanpa menggunakan tepung, tapi banyak juga yang digoreng dengan menggunakan tepung.

Nah berikut ini adalah cara membuat bawang goreng renyah tanpa tepung yang bisa Anda lakukan dengan mudah untuk dilakukan.

Cara Membuat Bawang Goreng Renyah Tanpa Tepung

cara membuat bawang goreng tanpa tepung

Meskipun bawang ini digoreng tanpe menggunakan tepung, bawang goreng juga tetap bisa renyah saat Anda sajikan. Asalkan sebelum bawang goreng digoreng, kondisi bawang merah harus kering.

Nah berikut ini adalah cara membuat bawang goreng yang renyah tanpa tepung:

Bahan-Bahan:

  • Bawang merah sebanyak 500 gram
  • Garam
  • Minyak goreng

Cara Membuat Bawang Goreng Renyah Tanpa Tepung:

  1. Siapkanlah bawang merah yang sudah Anda iris tipis, lalu cucilah dengan air bersih
  2. Setelah dicuci, tiriskan bawang merah sampai kering. Bawang merah jangan diremas-remas supaya bawang tidak menghitam saat digoreng
  3. Supaya bawang merah makin kering, Anda bisa mengeringkan bawang dengan menggunakan tisu. Atau bisa Anda angin-anginkan sebentar sampai agak kering.
  4. Lalu taburkanlah garam secukupnya saja.
  5. Gorenglah bawang merah di dalam minyak yang cukup banyak dengan menggunakan api sedang. Aduklah bawang yang digoreng sampai warnanya kecokelatan dengan merata.
  6. Angkatlah bawang goreng saat warnanya kuning keemasan dan juga kering. Lalu tiriskanlah sampai bawang goreng dingin.
  7. Setelah bawang goreng sudah dingin masukkanlah ke wadah atau toples yang kedap udara.

Nah itulah cara membuat bawang goreng renyah tanpa tepung yang bisa Anda coba. Selain cara membuat bawang goreng ini terbilang cukup mudah, bawang goreng juga bisa menjadi peluang bisnis yang menjanjikan dan menguntungkan untuk dijalankan.

Tertarik untuk menjalankan bisnis bawang goreng yang membutuhkan modal kecil namun bisa menghasilkan keuntungan yang besar? Begini cara memulai bisnis bawang goreng yang perlu Anda perhatikan untuk memulai bisnis ini.

Cara Memulai Bisnis Bawang Goreng

cara membuat bawang goreng tanpa tepung

Bawang goreng menjadi salah satu makanan pelengkap yang banyak disukai oleh masyarakat. Bisnis bawang goreng dapat menjadi salah satu pilihan yang menjanjikan untuk Anda lakukan di rumah.

Selain itu, bawang goreng juga bisa dijadikan cemilan untuk beberapa orang yang menyukainya. Makanan ini juga mengandung berbagai macam manfaat yang bisa memperkuat sistem imun dalam tubuh dan juga bisa membantu melancarkan pencernaan.

Nah bagaimana tertarik dengan bisnis ini? Agar Anda tidak salah langkah dalam menjalankan usaha ini, berikut ini ada beberapa cara untuk memulai bisnis bawang goreng yang bisa Anda lakukan, yang sudah penulis rangkum dari beberapa sumber yang ada.

1. Pilihlah Bawang Merah dengan Ukuran Besar dan Berkualitas

Hal pertama yang perlu dilakukan adalah memilih bawang goreng dengan ukuran besar dan berkualitas agar bisa menghasilkan bawang goreng yang baik  dan enak. Saat menggunakan bawang ukuran kecil, tentu bisa menghasilkan irisan yang kecil dan bisa remuk.

Hal ini bisa mengurangi minat pelanggan untuk memilih bawang goreng yang Anda produksi. Selain itu, gunakanlah teknik yang tepat untuk mengiris bawang supaya mendapatkan irisan bawang yang sempurna. Seperti tidak terlalu tipis ataupun tebal.

Untuk memudahkan dalam mengiris bawang dengan ukuran yang pas dan sama, Anda bisa menggunakan mesin pengiris bawang yang bisa membantu mengiris bawang dengan ukuran dan tebal yang sama. Dengan mesin ini Anda bisa menghemat waktu dan juga tenaga dalam mengiris bawang.

Jika Anda mengalami kesulitas dalam mencari bawang ukuran besar dan berkualitas, Anda bisa menjalin kerjasama dengan petani atau berlangganan dengan supplier bawang untuk mengambil langsung bawang dari petani.

2. Gunakan Minyak Goreng Berkualitas

Untuk mengolah bawang goreng tentu saja menggunakan minyak, jadi pilihlah minyak yang berkualitas seperti minyak nabati sebab jenis minyak bisa memengaruhi kualitas bawang goreng terutama dari soal warna dan rasanya.

Penggunaan minyak nabati ini bisa membantu menghasilkan bawang goreng Anda jadi lebih gurih dan memiliki warna yang lebih cantik. Selain itu, minyak nabati juga mengandung Omega 3 dan juga 6 yang sangat bermanfaat untuk membantu mencegah kolesterol dan kesehatan jantung.

3. Pakai Peralatan Masak Berkualitas

Hal selanjutnya pakailah peralatan masak yang berkualitas untuk memproses pengolahan bawang goreng yang akan diproduksi. Menggunakan alat yang tidak berkualitas, juga bisa mempengaruhi kualitas dari bawang goreng tersebut.

Pastikanlah menggunakan pisau yang tajam untuk membantu Anda dalam mengiris bawang, sehingga irisan bawang yang dihasilkan terlihat rapi dan juga bagus. Anda juga bisa menggunakan mesin pengiris bawang untuk membantu mengiris bawang agar pekerjaan menjadi lebih cepat.

Selain itu, Anda juga perlu memperhatikan alat masak yang akan digunakan untuk tetap bersih, higienis dan tidak meninggalkan noda di makanan.

4. Gunakan Spinner Minyak / Mesin Penyaring Minyak

Pengolahan bawang yang digoreng tentu masih akan ada sisa-sisa minyak yang akan menempel. Minyak bisa mengakibatkan basah di kemasan ataupun bisa mengurangi rasa renyah di bawang goreng yang sudah diproduksi.

Sebaiknya, Anda bisa menggunakan mesin penyaring minyak atau spinner minyak agar bawang yang dihasilkan tetap renyah dan kemasan aman dari minyak yang berlebih setelah digoreng. Selain itu, bawang goreng yang dibuat juga akan mempunyai daya tahan yang lebih lama dibandingkan dengan bawang goreng yang masih memiliki sisa minyak yang menempel.

5. Pilih Kemasan untuk Bawang Goreng

Hal selanjutnya Anda tidak boleh asal dalam memilih kemasan untuk produk, terutama untuk bawang goreng ini. Pilihlah kemasan yang mempunyai ketahanan yang baik agar bawang goreng bisa tetap renyah sampai ke tangan pelanggan.

Misalnya seperti menggunakan botol kaca atau kemasan yang mudah untuk didaur ulang. Semakin menarik kemasan yang akan digunakan, maka akan semakin banyak bisa menarik perhatian pelanggan untuk membeli bawang goreng Anda.

Selain itu, Anda juga bisa menambahkan beberapa informasi terkait bawang goreng yang Anda buat di kemasannya. Seperti komposisi atau cara menyimpang bawang goreng yang baik dan benar.

6. Lakukan Promosi lewat Media Sosial

Salah satu faktor yang penting adalah melakukan promosi bawang goreng menggunakan media sosial yang ada. Tujuannya adalah untuk mengenalkan bisnis kepada para pelanggan.

Anda bisa memanfaatkan media sosial seperti Facebook, Instagram, Tiktok, ataupun media lainnya. Selain itu, Anda perlu membuat konten postingan yang menarik agar para pelanggan tertarik untuk membeli produk Anda.

Nah itulah cara memulai bisnis bawang goreng yang bisa Anda lakukan untuk menjalankan bisnis ini. Dengan menggunakan bahan baku yang mudah serta bisa didapatkan dengan mudah pula, Anda bisa menjalankan bisnis ini dengan sukses jika disertai tekad yang kuat pula,

Dengan menggunakan mesin pengiris bawang untuk bisnis bawang goreng yang akan dilakukan Anda juga bisa mempermudah pekerjaan dalam mengiris bawang dengan jumlah yang banyak. Untuk informasi lebih detail terkait mesin pengiris bawang Anda bisa klik tautan di bawah ini:

Info Mesin Pengiris Bawang

Tinggalkan Balasan

Tertarik Dengan Mesin Kami? Hubungi kami sekarang, atau Anda dapat berdiskusi dengan kami :