Keuntungan Usaha Santan Kelapa Dan Cara Memulainya

Keuntungan Usaha Santan Kelapa

Keuntungan usaha santan kelapa. Santan atau sari kelapa merupakan cairan yang terbuat dari perasan parutan kelapa tua. Santan sendiri berwarna putih susu, juga memiliki kekentalan yang berbeda. Bahan ini biasanya berguna sebagai tambahan pada olahan makanan. Santan juga dapat menambah rasa gurih pada makanan, hal tersebut karena terdapat kandungan lemak pada sebuah santan.

Usaha Santan Kelapa

Bisnis santan kelapa merupakan bisnis yang tergolong mudah. Hal tersebut karena mudahnya mendapatkan bahan, juga bahan yang diperlukan tidak terlalu banyak bahan. Selain itu produk santan tidak memerlukan label dan juga kemasan khusus.

Bahan utama dari sebuah santan hanyalah parutan dari daging kelapa dan tambahkan sedikit air lalu peras. Bisnis santan tidak perlu memerlukan modal yang terlalu besar, namun bisnis santan dapat memberikan keuntungan hingga berlipat-lipat.

Keuntungan Usaha Santan Kelapa

keuntungan usaha santan kelapa

Bisnis santan kelapa dapat menjadi bisnis UKM, bisnis UKM merupakan bisnis Usaha Kecil dan Menengah. UKM yaitu peluang usaha dari industri rumahan. Bisnis ini bermula dari beberapa hal seperti iseng atau ketidak sengajaan juga bisa jadi sudah niat dan tersusun dari awal.

Memulai Sebuah Usaha Santan Kelapa

keuntungan usaha santan kelapa

Jika akan menjalankan bisnis ini, kita memang membutuhkan peralatan yang tergolong canggih dan berkualitas. Hal tersebut guna memperlancar bisnis kita sendiri. Bayangkan betapa susahnya jika kita memarut hingga memeras kelapa secara manual. Padahal kita juga harus cepat untuk mendapatkan santan yang banyak guna kita jual.

Mesin yang dapat membantu kita juga sekaligus memperlancar bisnis kita yaitu mesin pemarut kelapa. Cara kerja alat ini cukup mudah, namun akan membuat proses pemarutan semakin efektif. Parutan yang kita dapat tentu lebih halus dari parutan manual, anda juga tidak akan menyita banyak waktu.

Selain mesin pemarut kelapa, kita juga memerlukan mesin pemeras parutan kelapa. Dengan mesin ini kita hanya perlu memasukkan parutan kelapa dan menyiapkan wadah. Setelah itu anda dapat melakukan kegiatan lain sembari menunggu semua santan keluar dari mesin.

Namun mesin ini jarang kita jumpai dalam satu paket. Untuk alat pemeras santan kita bisa mendapatkannya di Alat Pemeras Santan Kelapa Manual 2023 – Melayani Transaksi E Katalog

Perlu Kita Ingat Dalam Usaha Santan Kelapa

keuntungan usaha santan kelapa

Tapi ada juga yang perlu kita ingat, santan memiliki waktu penyimpanan yang relatif pendek. Seharusnya santan terpakai dalam waktu 1 jam setelah pembuatan, dan akan tahan selama 2 jam jika santan tersebut kita masukkan kedalam sebuah kulkas. Jika masuk ke dalam freezer santan akan tahan 2 hari.

Itulah mengapa pengusaha atau pedagang santan rumahan jarang menggunakan alat pemeras. Karena jangka waktu ketahanan santan sendiri hanya bertahan 1 hingga 2 jam saja.

Sebenarnya kita juga dapat menggunakan pengawet untuk menambah jangka waktu ketahanan santan tersebut. Anda juga dapat mengubahnya menjadi bentuk bubuk jika menginginkan ketahanan santan yang lebih lama.

Namun jangan sampai kita menggunakan bahan terlarang hanya karena mengejar awetnya saja. Masih banyak penjual yang menjual pengawet khusus makanan. Tentunya juga aman untuk konsumsi selama takaran dosis yang kita berikan tidak melebihi batas.

Ada sebuah tips lagi jika anda minat menjalankan bisnis ini, batok kelapa yang anda dapat jangan langsung buang begitu saja. Kita juga akan mendapatkan keuntungan dari batok kelapa tersebut. Karena peluang usaha batok kelapa juga masih sangat terbuka lebar.

Baca juga : Cara Menyimpan Santan Agar Awet dan Tahan Lama

Perhatikan Cara Berbisnis Untuk Mendapat Keuntungan Usaha Santan Kelapa

"</p

Sebelumnya tentu kamu akan berpikir peluang usaha santan ini apakah mempunyai peluang yang bagus. Sebenarnya usaha santan kelapa ini juga usaha yang cocok untuk anda yang baru akan memulai sebuah usaha. Namun apa saja hal yang perlu kita perhatikan dan pertimbangkan untuk memulai bisnis santan kelapa? Simak berikut ini:

1. Modal

Hal yang harus pertama kamu ketahui adalah apakah kamu memiliki modal yang cukup untuk membeli bahan juga semua peralatan yang kita butuhkan. Kamu akan memerlukan mesin untuk mendapatkan efesiensi, terlebih kamu juga membutuhkan mesin yang dapat mengubah santan menjadi bubuk untuk mendapatkan masa pakai santan yang lebih lama.

2. Jenis Santan Kelapa

Mungkin juga sempat terlintas pada pikiran kamu, bahwa santan hanya berwujud cair saja, terdapat banyak jenis pada santan kelapa. Kamu harus memilih jenis santan kelapa dalam jenis bubuk. Santan dalam bentuk bubuk juga akan memudahkan dalam penjualan.

Santan berbentuk cair biasanya akan basi jika tidak terkena hawa dingin, berbeda dengan bubuk yang akan bertahan lebih lama. Jika kamu hanya menjual di tempat sekitar sebenarnya bisa saja dalam bentuk cair, kamu bisa menyediakannya dalam kondisi yang masih dingin.

3. Pasokan Kelapa

Kamu harus memperhatikan daerah kamu terlebih dahulu, apakah daerah sekitarmu banyak pohon kelapa. Jika terdapat banyak pohon kelapa kamu bisa melanjutkannya. Namun jika tidak, kamu bisa mempertimbangkan terlebih dulu biaya untuk mendatangkan kelapa yang kamu perlukan. Kamu perlu menghitung biaya ongkos kirim dari luar daerah jika daerahmu tidak memiliki cukup banyak kelapa.

4. Target Market

Bisnis memerlukan penuh perjuangan dan juga akan sulit kita prediksi. Banyak yang perlu kita lakukan untuk mendapat bisnis yang lancar dan berhasil menggaet pasaran. Saat menjalankan bisnis, kamu juga perlu melakukan beberapa trik. Salah satu dari trik tersebut adalah menentukan target market.

Secara umum, target tersebut merupakan target utama pasar atau tujuan utama untuk konsumen yang tertuju. Hal tersebut merupakan tujuan produk yang akan menyasar kepada siapa. Tentunya dengan memperhatikan bobot dan spesifikasi produk itu sendiri.

Target pasar bukanlah hal yang dapat terlewat begitu saja. Targetnya yaitu siapa yang akan menjadi buyer yang juga akan terus menggunakan produk kita. Sebab itu, penting sekali untuk mengetahui target yang akan kita tuju sebelum melangkah lebih jauh.

5. Tips Mengetahui Target Market

Mengetahui Konsumen Yang Kita Tuju

Dalam mengetahui target pada dunia bisnis, kita harus terlebih dahulu mengetahui siapa target yang akan menjadi sasaran produk. Penentuan target atau konsumen kita lakukan melalui berbagai tahap. Tahap tersebut yaitu secara segmen  geografi, segmen demografi, dan juga segmen psikologi.

Secara geografi yaitu harus menentukan target berdasarkan tempat produk tersebut akan kita pasarkan. Hal ini berguna untuk mengetahui karakteristik dan menyesuaikan produk yang akan kita pasarkan kepada mereka.

Secara demografi adalah perlunya menentukan jenis target berdasarkan  usia, jenis kelamin, hingga pendapatan target.

Secara psikologi, merupakan maksud menentukan jenis target berdasarkan beberapa hal. Hal tersebut yaitu berdasar tingkat pendidikan, minat, hingga gaya hidup target. Selanjutnya kita akan lebih mudah dalam memasarkannya.

Pahami Target Pasar

Sebelumnya, mengetahui kebutuhan konsumen dapat menjadi suatu pertimbangan untuk mengetahui target pasar. Kita harus paham mengenai yang konsumen butuhkan, terutama konsumen di daerah sekitar. Harus benar-benar dapat memahami produk yang mereka butuhkan.

Menilai Target Pasaran

Target pasar bukan sesuatu yang bisa kita dapatkan begitu saja. Harus melakukan analisis juga penilaian dengan baik. Bisa mulai dari menentukan golongan calon konsumen, memahami kebutuhan dari target sasaran, hingga menilai target pasar pada calon konsumen.

Maksud dari penilaian bukanlah penilaian yang sederhana. Dari penilaian ini kita dapat menentukan apakah bisa melanjutkan bisnis atau tidak. Menganalisa kebutuhan serta minat konsumen adalah penilaian yang bisa kita lakukan. Compare dengan produk yang kita mliki, apakah sesuai atau tidak.

Tak hanya minat, namun kita harus memperhatikan harga yang kita tafsir . Apakah sesuai dengan calon konsumen atau tidak.

Memilih Strategi

Mungkin kamu sudah sering mendengar kata strategi pemasaran. Bahkan, mungkin kamu juga sudah mempraktekan hal ini. Kita harus mempunyai strategi yang cocok untuk memasarkan produk. Strategi tersebut harus sesuai dengan beberapa pertimbangan dan segmentasi. Ada banyak strategi, hal itu sesuai dengan kelompok konsumen yang tertuju.

Kita harus memahami calon konsumen. Dengan begitu kita akan mampu memilih strategi yang tepat hingga tahu di mana harus melakukan promosi untuk target market. Kesalahan pada pemilihan strategi dapat berakibat fatal. Angka penjualan yang tidak sesuai hingga kerugian merupakan akibat dari hal tersebut.

Evaluasi Dari Konsumen

Perlunya melakukan evaluasi guna mengetahui seberapa berhasil strategi dan juga target sasaran yang sudah kita tentukan di awal. Semua itu harus sesuai dengan segmentasi supaya dapat mencapai target dan laris pada pasaran. Evaluasi ini juga sangat bermanfaat untuk mengetahui kekurangan yang ada pada bisnis kita.

Saat melakukan evaluasi, kita harus jujur kepada diri sendiri serta melakukan penilaian sebaik mungkin. Kita dapat menelaah kekurangan bisnis dari evaluasi tersebut. Kita juga dapat memperbaiki kedepannya. Dengan ini, bisnis akan menjadi lebih baik lagi dari sebelumnya. Juga harus terus memperbaiki produk hingga menjadi produk terbaik menurut konsumen.

Lakukan proses evaluasi setiap merasa membutuhkan revisi untuk produk. Hal utama yang harus kita perhatikan yakini saran dan juga tanggapan dari konsumen. Karena merekalah yang merasakan bagaimana menggunakan produk secara langsung.

Pentingnya Mengetahui Target Konsumen

Adanya target pasar membuat produk yang sesuai dengan kebutuhan, minat, dan juga harga yang sesuai dengan konsumen. Tanpa target pasar, kemungkinan besar produk akan sulit bertahan, bahkan juga akan kesuilitan bersaing pada pasarannya.

Produk yang tidak sesuai dengan kebutuhan, memiliki potensi tidak terbelinya produk tersebut oleh konsumen. Produk yang tidak sesuai minat, tidak akan menarik pembeli karena konsumen tidak tertarik. Harga yang tergolong mahal juga sangat mempengaruhi konsumen untuk membelinya. Karenanya, target pasar kita butuhnya sebagai tolak ukur standar produk dalam bisnis.

Target pasar juga bermanfaat guna menentukan kemana produk tersebut akan dipasarkan. Jika target berasal dari kalangan anak muda, maka harus mengikuti trend anak muda. Dapat dilakukan dengan mengiklankan di Instagram atau juga sosial media lain yang umum mereka gunakan. Dengan hal itu, masyarakat akan mengenali dan menyukai produk tersebut.

Perlu kita ingat, bisnis adalah hal yang harus kita perhatikan dan rawat dengan baik, penuh semangat, dan perjuangan.  Kita harus percaya bahwa proses tidak akan menghianati hasi. Dari hal tersebut, maka tentukan target pasar terlebih dahulu, jadikan produk kita sebagai produk kesayangan konsumen. Raihlah kesuksesan berbisnis, jangan pantang menyerah dan terus kembangkan.

Juga, jangan lupa mencatat seluruh transaksi terutama pemasukan dan pengeluaran pada pembukuan. Catat dengan baik dan sesuai standar guna mendapat laporan keuangan dan data finansial yang berguna untuk optimasi bisnis yang lebih baik.

6. Perincian Biaya Tetap Modal Awal

Perincian Biaya Tetap Modal Awal

Rincian Biaya Peralatan

Mesin Parut Kelapa Rp. 1.5000.000
Mesin Press Santan Rp. 15.000.000
Kompor Gas Rp. 200.000
Gas LPG Rp. 150.000
Jumlah Rp. 16.850.000

Pengeluaran untuk peralatan akan mengalami penurunan setelah 3 tahun pemakaian. Berikut rinciannya:

1/36 bulan x 16.850.000 = Rp. 468.055

Rincian Biaya Variable Dengan Mesin

Kelapa Rp. 5.250.000
Plastik Pengemas Rp. 450.000
Listrik dan PDAM Rp. 200.000
Gas LPG Rp. 510.000
Jumlah Rp. 6.410.000

Total dari biaya operasional:

Total biaya tetap + Total biaya variable

Rp. 468.055 + Rp. 6.410.000 = Rp. 6.878.055

Penerimaan hasil dari penjualan santan kelapa, terhitung perbulannya

100liter x Rp. 12.000 x 30 hari = Rp. 36.000.000

Keuntungan Perbulan Bisnis Santan Kelapa

Keuntungan = Total Penerimaan – Biaya Operasional

Rp. 36.000.000 Rp. 29.121.945 = Rp. 6.878.055

Revenue Cost Ratio (Perbandingan Total Pendapatan Dengan Total Biaya) Santan Kelapa

Rp. 36.000.000 Rp. 29.121.945 = Rp. 6.878.055

Lama Balik Modal Bisnis Santan Kelapa

(Biaya Investasi : Keuntungan) x 1 Bulan

Rp. 16.850.000 : Rp. 29.121.945 x 1 Bulan = 0.5 Bulan

7. Strategi Pemasaran Efektif Mendapat Keuntungan Usaha Santan Kelapa

Para pengusaha rumahan umumnya memproduksi dan menjual hasil produknya sendiri. Cara mereka bersaing untuk memproduksi santan yang berkualitas dan juga rasa terbaik patut kamu tiru. Kita perlu memasarkan produk buatan kita untuk memperkenalkan kepada konsumen.

Pemasaran

Konsumen tentuny belum begitu mengenal produk dari pengusaha rumahan. Strategi pemasaran yang baik dan selalu mengembangkan produk akan menjadi solusi yang tepat.

Para pengusaha rumahan sebaiknya terlebih dulu mengenalkan produk kepada calon konsumen. Gunanya yaitu untuk mendapatkan kritik dan saran dari mereka. Saran juga kritik yang kita dapat akan membantu kita untuk mengembangkan usaha. Kita juga dapat menggunakan jargon sendiri. Hal ini bertujuan supaya konsumen tidak hanya sekedar tahu produk kita, namun juga mengingat produk kita.

Sosial Media

Tempat yang bagus untuk meningkatkan strategi pemasaran ialah media sosial. Dengan menggunakan media sosial penjualan kita akan sangat terbantu. Karena mudahnya media sosial untuk menyebar luaskan produk kita ke berbagai penjuru. Hal tersebut tentu juga dapat menjadi salah satu media promosi penjualan

Kemasan

Menariknya kemasan yang kita buat juga menjadi salah satu strategi pemasaran. Produk yang terbungkus rapi dan menarik akan menjadi pertimbangan tersendiri bagi konsumen. Bukan hanya menarik dan rapi, tetapi juga perhatikan apakah kemasan produk kita aman dan melindungi produk yang kita pasarkan.

Peluang Usaha Bisnis Santan Kelapa

peluang usaha

Peluang usaha dari sebuah bisnis ini juga sangat terbuka lebar. Tak hanya dari produk utamanya yaitu santan, namun limbah dari pembuatan santan juga dapat kita jadikan usaha kembali. Pengolahan dari limbah santan ini dapat memberikan tambahan anggaran untuk kembali membeli bahan baku. Hal ini tentunya dapat menambah keuntungan usaha santan kelapa.

Limbah Santan Serta Kegunaan Dari Limbah Tersebut

Serabut Kelapa atau Fiber

Serabut kelapa dapat menjadi isian untuk jok mobil.

Batok Kelapa (Shell)

Sederhananya, batok kelapa dapat dengan mudah untuk menjadi arang dan kembali kita jual untuk keperluan lokal. Juga dapat menjadi briket untuk keperluan ekspor.

Kulit Ari atau Brown Skin

Kulit ari dapat menjadi pakan ayam, tentunya bisa kita jual kepada pemelihara ayam.

Air Kelapa

Air kelapa merupakan bahan untuk membuat nata de coco. Jika ingin mendapat keuntunga lebih, kita juga dapat membuat nata de coco sendiri lalu kita jual. Namun jika tidak ingin repot, kita bisa menjualnya kepada pembuat nata de coco.

Ampas Kelapa

Ampas dari santan juga memiliki kegunaan. Ampasnya dapat kita jadikan pakan ternak juga kompos. Tentunya banyak yang juga membutuhkan itu.

Nah, sekarang kamu sudah tahu kan bagaimana cara memulai dan keuntungan usaha santan kelapa? Jika dirasa mampu atau sesuai dengan rencana kamu, maka perhitungan serta penjelasan dan juga tips tadi dapat menjadi salah satu acuan kamu dalam memulai usaha.