Yogyakarta – CV Rumah Mesin, sebagai penyedia alat dan mesin tepat guna untuk pengolahan bahan pertanian, turut serta dalam Pameran Gelar Teknologi Pertanian Babinsa Berdayasaing yang diselenggarakan oleh Dinas Pertanian Kabupaten Bandung.
Pameran yang dilaksanakan pada Selasa, 30 Januari 2024 pukul 07.30-13.00 WIB di SPLPP Unpad Jelekong ini bertujuan untuk membantu penguatan ketahanan pangan yang berkesinambungan oleh petani dan TNI (Babinsa).
Dengan mengikuti pameran ini, CV Rumah Mesin berharap bisa membantu mengenalkan penggunaan alat dan mesin teknologi tepat guna kepada masyarakat, khususnya para petani dan TNI (Babinsa), sehingga bisa lebih produktif dan efisien dalam memanfaatkan kekayaan sumberdaya yang dimiliki.
Pada pameran tersebut, CV Rumah Mesin menawarkan berbagai produk alat dan mesin pertanian yang diproduksi langsung oleh teknisi yang sudah ahli dalam bidangnya. Selain itu, Rumah Mesin juga memberikan pelayanan aftersales yang lengkap, seperti training dan instalasi mesin yang dipesan oleh para pelanggan.
Tanggapan yang didapatkan CV Rumah Mesin dari pengunjung pameran salah satunya adalah bahwa Rumah Mesin mempunyai produk yang sangat lengkap, serta pelayanan after sales yang mereka butuhkan.
Kedua poin tersebut disoroti oleh pengunjung sebab pengalaman mereka membeli mesin yang aftersalesnya tidak memuaskan.
CV Rumah Mesin berharap dapat terus berpartisipasi dalam berbagai kegiatan yang bisa mendukung penguatan ketahanan pangan yang ada di Indonesia.