Mesin Pengolahan Abon

Menampilkan semua 3 hasil

Mesin Pengolahan Abon merupakan sebuah alat yang berfungsi untuk membuat abon yang berbahan dasar daging sapi, daging ikan secara elektrik. Abon merupakan jenis makanan kering olahan yang bisa bertahan lama dan memiliki tekstur yang kering. Olahan ini berbahan dasar daging sapi, ayam, hingga ikan yang disuwir-suwir hingga berbentuk serabut dan terpisahkan dari seratnya. Suwiran-suwiran tersebut akan diolah sedemikian rupa hingga memiliki karakteristik yang kering, renyah dan gurih. Keunggulan yang dimiliki oleh abon adalah, abon memiliki bentuk yang lembut, bau dan rasa yang khas dan mempunyai daya simpan yang relatif lama. Selain keunggulan tersebut, abon juga memiliki kandungan gizi yang cukup tinggi.

Karena Mesin Pengolahan Abon ini mengolah abon dari proses awal hingga akhir proses pemuatan atau hingga menjadi abon jadi yang siap konsumsi. Dengan hal tersebut Mesin Pengolahan Abon ini terdiri atas beberapa mesin di antaranya Mesin Oven Presto Daging Abon, Mesin Suwir Daging dan Ikan, Mesin Pemasak Abon, dan Mesin Peniris Minyak. Tiap mesin memiliki fungsi dan tugas masing-masing dalam mengolah daging menjadi abon. Mesin Oven Presto Daging abon bertugas untuk melunakkan tulang dan daging, dengan model tungku pemanas yang bisa menampung kapasitas hingga 10 kg/proses dan berbahan bakar LPG. Yang kedua adalah Mesin Suwir Daging dan Ikan yang berfungsi untuk mencabik daging hingga menjadi abon. Mesin ini digerakkan oleh mesin  elektro motor dengan bahan material rangka berupa stainless steel anti karat dan sudah berstandar food grade. Mesin yang ketiga adalah Mesin Pemasak Abon, mesin ini memiliki fungsi untuk memasak abon yang telah melalui proses penyuwiran dan sudah dibumbui, dengan dilengkapi tempat adonan dan pengaduk yang berbahan dasar stainless steel berstandar food grade. Mesin ini berkapasitas 5 kg dan digerakkan oleh mesin elektro motor dengan daya listrik sebesar 200 watt. Dan mesin yang terakhir adalah Mesin Peniris Minyak Abon. Seperti pada namanya, alat ini berfungsi untuk meniriskan minyak berlebih pada abon, sebenarnya tak hanya abon saja, alat ini juga bisa meniriskan minyak dari bawang goreng, abon, kripik jamur hingga kripik agar cepat kering dan tidak berminyak.

CV Rumah mesin menyediakan Mesin Pengolahan Abon bagi anda yang akan memulai usaha makanan abon. Mesin ini akan memudahkan anda untuk mengolahn abon dari proses pertama hingga proses akhir dan dengan cara penggunaan yang mudah. Rumah Mesin hanya akan memberikan mesin-mesin dengan kualitas tinggi untuk anda. Karena mesin-mesin kami dibuat oleh tenaga ahli kami sendiri, dan semua mesin yang disediakan telah lulus uji Quality Control