Sholat jumat Internal CV Rumah Mesin Bersama Direktur

Bantul – Sholat jumat kembali digelar secara internal oleh CV Rumah mesin, hal ini bertujuan untuk saling menjaga antar karyawan dengan penduduk sekitar.

Imam dan khatib sholat jumat kali ini yaitu direktur CV Rumah Mesin bapak Manshur yang membahas tentang dosa besar dan dosa kecil, serta muadzin yaitu Staff Mas Adit. Khatib mengutip “Jika kamu menjauhi dosa-dosa besar di antara dosa-dosa besar yang dilarang kamu mengerjakannya, niscaya Kami hapus kesalahan-kesalahanmu (dosa-dosamu yang kecil) dan Kami masukkan kamu ke tempat yang mulia (surga)” (QS. An-Nisa`: 31).

Dan juga mengutip perkataan ibnu qayyim, dosa besar yang hanya dilakukan sekali lebih bisa diharapkan pengampunannya daripada dosa kecil yang dilakukan terus-menerus. Kedua, jika seorang hamba meremehkannya. Setiap kali seorang hamba menganggap besar sebuah dosa niscaya akan kecil di sisi Allah, dan setiap kali ia menganggap remeh sebuah dosa niscaya akan menjadi besar di sisi-Nya.

Kutbah berjalan dengan lancar dengan dilanjutkan sholat jumat yang diimami direktur CV Rumah Mesin.