Mesin Pemotong Kerupuk Ikan Lontongan adalah sebuah alat atau mesin yang mempunyai fungsi untuk memotong atau mengiris lontongan adonan Kerupuk Ikan menjadi potongan atau lembaran tipis siap jemur.
Kerupuk merupakan bagian tak terpisahkan dari menu makanan masyarakat Indonesia. Makan gak lengkap kalau tanpa kerupuk. Begitu biasanya ungkapan dari masyarakat. Maka dijamin usaha pembuatan kerupuk dijamin kedepan akan terus bertahan. Usaha pembuatan kerupuk yang akan terus berkembang, harus sebanding dengan peralatan pendukungnya.
Spesifikasi Mesin Pemotong Kerupuk Ikan Lontongan

Rp. CALL
Tipe | : | Â PTK-K20 |
Kapasitas | : | Â 10 -20 kg/jam |
Material kontak produk | : | Â Stensliss steel |
Model Input bahan | : | Â lontongan |
Kapasitas input | : | Â 2-4 lontongan krupuk |
Sistem | : | Â otomotasi, dilengkapi conveyor |
Dimensi | : | 1000 mm x 800 mm x 1000 mm |
Rangka | : | Â Besi siku/ stainless steel anti karat |
Penggerak engkol | : | Â elektromotor 3/4 Hp |
Fungsi | : | Â untuk merajang krupuk |
Nilai TKDN Mesin
TKDN atau Tingkat Komponen Dalam Negeri adalah besarnya nilai keterlibatan komponen dalam negeri yang terkandung dalam sebuah barang, jasa, ataupun barang jasa.
Sertifikasi dan nilai TKDN yang terkandung dalam mesin kami :
Perusahaan | : | CV. Rumah Mesin |
Nilai TKDN | : | 40% |
Keunggulan Mesin Pemotong Kerupuk Ikan Lontongan
- Memiliki sertifikasi dan nilai TKDN sebesar 40%.
- Proses produksi kerupuk ikan menjadi lebih cepat karena sekali input bisa 4 lontongan.
- Kapasitasnya yang cukup besar untuk sekli produksi yaitu 20 Kg per jam.
- Mempermudah produksi kerupuk kerupuk karena sudah bekerja otomatis ditambah conveyor.
- Dijamin aman untuk produk kerupuk karena kontak produk terbuat dari stainless steel.
- Menggunakan motor penggerak listrik yang lebih ramah lingkungan dan stabil.
Cara Kerja Mesin Pemotong Kerupuk Ikan Lontongan
Jenis Kerupuk ada beberapa macam, ada kerupuk ikan, kerupuk udang dan lain-lain, bentuknya pun lain-lain. Untuk jenis kerupuk umumnya adalah bulat, prosesnya sederhana dari bahan kerupuk yang dibuat lontongan.
Proses yang dibutuhkan adalah dengan memotongnya baik secara manual pakai pisau atau secara otomatis. Naah kami disini menyediakan mesin pemotong kerupuk yang dapat mempermudah pemotongan kerupuk secara otomatis dan lebih cepat. Harapannya, pemotong ini bisa memperbesar usaha pembuat kerupuk anda. Berikut adalah cara penggunaannya:
- Siapkan bahan kerupuk yang sudah dibentuk dalam bentuk lontongan
- Masukkan ke dalam feeder pemotong kerupuk, dan jepit sampe cukup kuat dan tidak goyang.
- Nyalakan mesin pemotong kerupuk, mesin didesain pake elektromotor untuk mempermudah operasioanal
- Pisau pemotong kerupuk akan berjalan dan mula memotong kerupuk, jumlah lontongan bisa berjumlah 2-4 buah
- Hasil potongan langsung bisa berjalan pakai conveyor dan siap dikeringkan
Video Mesin Pemotong Kerupuk Ikan Lontongan
Untuk lebih jelas lagi, berikut ini ada video tentang cara kerja mesin pemotong kerupuk ikan lontongan
Portofolio Kami
Informasi Pemesanan Mesin Pemotong Kerupuk Ikan Lontongan Rumah Mesin
Untuk mengetahui harga dan informasi mengenai Mesin Pemotong Kerupuk Ikan Lontongan kami, Anda dapat menghubungi call center kami.
Rumah Mesin – Pusat Distributor Alat Dan Mesin Kebutuhan Usaha Anda.
Kantor & Workshop | : | Jl. Parangtritis Km 5,6 Sewon, Bantul, Yogyakarta. |
Call Center | : | 0274 287 1809. |
TELKOMSEL 1 | : | 0812 2222 9224 |
TELKOMSEL 2 | : | 0812 2447 4411 |
XL | : | 0878 3336 8884 |
- Jam Buka :
Senin – Jumat : Pukul 08.00 – 16.00 WIB
Sabtu : Pukul 08.00 – 14.00 WIB
*Pelayanan melewati jam kerja dilayani Via SMS / WA / BBM
Kami siap membantu anda dalam mengembangkan usaha anda. Kenapa Harus Kami?
Kami adalah perusahaan penyedia/pembuat alat-alat/mesin-mesin yang terpercaya, seperti mesin-mesin industri, pertanian, perikanan, peternakan, perkebunan, konstruksi, UMKM, dan lain-lain.
Mulai dari mesin sederhana hingga mesin-mesin industri besar, seperti Mesin Pemotong Kerupuk Ikan Lontongan.
Layanan kami untuk anda adalah memberikan training dalam mengoperasikan mesin-mesin dari kami .
Selain itu kami siap memberikan konsultasi kepada anda pada saat anda bingung mau usaha apa? Sedangkan anda punya modal untuk diinvestasikan.
Rumah Mesin hanya akan memberikan mesin-mesin yang berkualitas untuk anda. Dikarenakan mesin-mesin kami dibuat oleh tenaga ahli kami sendiri, dan sudah melewati Quality Control.
Anda juga dapat menguji atau mencoba mesin kami sebelum anda bawa pulang. Sehingga anda akan merasa puas dengan pelayanan kami, karena kepuasan pelanggan adalah prioritas kami.
Ikan Tenggiri

Ikan Tenggiri juga merupakan jenis ikan yang dapat dijadikan bahan utama dalam membuat kerupuk.
Kerupuk tersebut adalah Kerupuk Ikan Tenggiri, yang mana Kerupuk Ikan Tenggiri adalah salah satu macam atau ragam kuliner yang banyak diminati oleh masyarakat Indonesia.
Krupuk Ikan Tenggiri memang mempunyai ciri khas rasa yang spesial dan amat sesuai untuk disandingkan dengan lauk pauk dikala waktu makan.
Kerupuk Ikan Tenggiri sendiri mempunyai tekstur rasa yang renyah dan gurih, walaupun dikonsumsi secara seketika atau dikonsumsi dengan kuliner lainnya juga tetap nikmat.
Krupuk Ikan Tenggiri juga merupakan salah satu jenis camilan andalan Kota Palembang yang diburu oleh banyak sekali wisatawan yang berkunjung ke tersebut
Tetapi, dikala waktu sekarang ini, Krupuk Ikan Tenggiri sendiri telah diproduksi oleh banyak produsen di pelbagai tempat. Jadi tidak cuma di Kota Palembang saja yang menghasilkan atau memproduksi Kerupuk Ikan Tenggiri.
Termasuk anda bisa menjadi salah satu produsen Kerupuk Ikan Tenggiri tersebut dengan menggunakan Mesin Pemotong Ikan Lontongan.
Peluang Usaha Kerupuk Ikan
Kerupuk ikan adalah salah satu camilan khas Indonesia yang digemari oleh berbagai kalangan. Rasanya yang gurih dan renyah membuatnya selalu laris di pasaran, baik untuk konsumsi sehari-hari maupun oleh-oleh khas daerah.
Dengan tingginya permintaan, peluang usaha kerupuk ikan menjadi salah satu bisnis yang menjanjikan, terutama jika dikembangkan dengan inovasi dan strategi pemasaran yang tepat. Berikut beberapa ide yang dapat Anda coba untuk memulai usaha ini:
1. Produksi Kerupuk Ikan Rumahan
Anda bisa memulai usaha kerupuk ikan dari rumah dengan modal kecil. Manfaatkan ikan segar dari pasar lokal, seperti tenggiri, gabus, atau bandeng, untuk bahan baku. Buat kerupuk dengan resep yang sederhana namun berkualitas tinggi.
Untuk pemasarannya, gunakan media sosial atau titipkan produk di warung dan toko kelontong. Dengan pengemasan yang menarik, kerupuk Anda bisa bersaing di pasaran.
2. Kerupuk Ikan dengan Varian Rasa
Inovasi rasa pada kerupuk ikan bisa menjadi nilai jual yang menarik. Tambahkan varian seperti pedas manis, keju, balado, atau rasa bawang untuk menjangkau lebih banyak konsumen.
Riset pasar terlebih dahulu untuk mengetahui rasa yang paling diminati. Dengan varian unik, produk Anda dapat menonjol dibandingkan kompetitor.
3. Distributor Kerupuk Ikan
Jika tidak ingin memproduksi sendiri, Anda bisa menjadi distributor kerupuk ikan. Beli dari produsen lokal dalam jumlah besar, lalu kemas ulang dengan merek Anda sendiri.
Peluang ini cocok untuk Anda yang ingin fokus pada pemasaran dan distribusi, baik secara online maupun offline.
4. Kerupuk Ikan Premium untuk Oleh-oleh
Kerupuk ikan juga dapat dijadikan produk oleh-oleh. Buat kemasan premium dengan desain yang menarik dan sertifikasi halal atau BPOM untuk meningkatkan kepercayaan konsumen.
Pasarkan di toko oleh-oleh, bandara, atau destinasi wisata. Dengan strategi ini, produk Anda akan memiliki pangsa pasar yang lebih luas.
5. Ekspor Kerupuk Ikan
Kerupuk ikan Indonesia memiliki peluang besar di pasar internasional. Mulailah dengan meneliti kebutuhan pasar luar negeri, seperti Asia Tenggara atau negara-negara dengan banyak diaspora Indonesia.
Pastikan produk Anda memenuhi standar kualitas dan keamanan pangan internasional. Dengan ekspor, skala bisnis Anda dapat berkembang lebih besar.
6. Jual Kerupuk Ikan Secara Online
Platform e-commerce dan media sosial juga bisa menjadi tempat untuk menjual kerupuk ikan. Gunakan foto yang menarik dengan testimoni pelanggan untuk meningkatkan penjualan Anda.
Tambahkan juga promo seperti gratis ongkir atau diskon saat launching untuk menarik lebih banyak pembeli. Dengan strategi yang tepat, usaha kerupuk ikan memiliki potensi keuntungan besar sekaligus memperkenalkan kekayaan kuliner Indonesia.
Resep Dan Cara Membuat Kerupuk Ikan Tenggiri Dengan Mesin Pemotong Kerupuk Ikan Tenggiri
Bahan Pembuatan Kerupuk
Ikan Tenggiri | : | 2 Kg. |
Tepung Tapioka | : | 500 Gram. |
Bawang Putih | : | 3 Siung. |
Garam | : | 1/2 Sendok Makan. |
Soda Kue | : | 1/4 Sendok Makan. |
Telur | : | 1 Butir. |
Air | : | Secukupnya. |
Langkah Dan Cara Membuat Kerupuk Ikan Tenggiri
- Proses pertama kali yang harus anda lakukan adalah, pisahkan daging Ikan Tenggiri dari duri atau tulangnya dengan menggunakan Mesin Pemisah Daging Dan Tulang Ikan.
- Langkah selanjutnya adalah, cuci atau bersihkan daging Ikan Tenggiri yang sudah anda pisahkan dari tulang dan durinya tadi.
- Kemudian setelah daging Ikan Tenggiri bersih dan higienis, anda bisa mulai memasukkan daging Ikan Tenggiri tersebut ke dalam Mesin Giling Daging. Mesin Giling Daging akan menggiling daging Ikan Tenggiri dengan sangat cepat dan halus, atau sesuai dengan kebutuhan anda.
- Selanjutnya, anda harus membuat bumbu dengan menghaluskan bawang putih dan garam, kemudian mencampurkannya dengan soda kue.
- Setelah itu campurkan daging Ikan Tenggiri yang sudah anda giling tadi dengan bumbu yang telah anda buat tadi. Jangan lupa menambahkan tepung tapioka, telur dan sedikit air ke dalam adonan tadi, kemudian campur dan uleni adonan tersebut hingga tercampur rata dan kalis.
- Setelah adonan tercampur rata dan kalis serta kenyal, anda dapat mulai membentuknya menjadi lonjoran atau lontongan memanjang.
- Sesudah itu, kukus adonan yang telah anda bentuk menjadi lontongan panjang tadi menggunakan Mesin Pengukus atau Steamer, dan tunggu beberapa saat.
- Setelah adonan anda kukus beberapa saat, dan teksturnya mulai tidak lengket, anda dapat mengangkat adonan tersebut. Namun jangan lupa mematikan Mesin Pengukusnya terlebih dahulu, dan dinginkan adonan agar dapat segera dipotong menjadi lembaran tipis siap jemur.
- Selanjutnya setelah adonan dingin, anda dapat mulai memotong lontongan adonan tersebut dengan menggunakan Mesin Pemotong Kerupuk Ikan Lontongan.
- Setelah semua lontongan adonan Kerupuk Ikan Tenggiri selesai dipotong. Anda dapat mulai menjemur krupuk ikan tenggiri mentah tersebut langsung dibawah terik sinar matahari atau mengeringkannya dengan Mesin Pengering Makanan.
- Sesudah Kerupuk Ikan Tenggiri mentah semua benar benar kering, anda dapat mulai menggorengnya ataupun langsung mengemasnya kemudian mendistribusikannya (menjualnya).